Sebagai permulaan, beberapa kata tentang perkiraan untuk minggu sebelumnya, yang ternyata sangat akurat atau setidaknya 90% akurat untuk keempat pasangan mata uang tersebut:
- Mengenai EUR/USD, kami menamakan perkiraan ini berdasarkan analisis grafis sebagai yang paling menjanjikan minggu lalu. Keputusan kami bukanlah kesalahan. Ingatlah kembali, menurut pembacaan di H4, pasangan ini diperkirakan meluangkan waktu untuk bergerak di sisi koridor di kisaran 1.1700 sampai 1.1860. Setelah mencapai batas bawah saluran ini, diperkirakan akan meningkat tajam. Hal inilah yang terjadi, setelah menetapkan minimum lokal di tingkat 1.1712 dan didorong oleh keputusan Trump mengenai Korea Utara dan berita dari Federal Reserve AS, keduanya mulai menuju ke utara pada tanggal 21 November. Pasangan mencapai titik maksimumnya di 1.1943 pada akhir minggu;
- Memberikan perkiraan untuk GBP/USD, sebanyak 60% analis cenderung percaya bahwa mereka akan bertahan selama beberapa waktu di zona tengah saluran samping jangka menengah, yang dimulai pada akhir September - awal Oktober. Sedangkan untuk 40% ahli lainnya, yang didukung oleh hampir 90% indikator, mereka memperkirakan pasangan tersebut akan meninggalkan zona ini dan pergi ke perbatasan atas saluran tersebut.
Skenario ini diimplementasikan dengan akurasi 100%, dimana sampai pertengahan minggu ini, pasangan tersebut telah berjuang untuk tetap dekat dengan pusat koridor menengah, menggunakan Titik Pivot sebagai dukungan, dan kemudian bergegas mencapai puncak maksimum pada bulan Oktober di 1.3338 pada hari Jumat; - USD/JPY. Sebagian besar ahli (75%), didukung oleh mayoritas mutlak dari indikator (90%), menyatakan bahwa pasangan tersebut tentu akan menguji dukungan di area Titik Pivot pada saluran samping jangka menengah 108.00-114.50. Perkiraan ini juga sepenuhnya benar. Setelah menembus tingkat 111.70, pasangan ini menemukan minimum minggu ini di 111.05, setelah itu pasangan melawan, mengkahiri akhir pekan di zona 111.50;
- Perkiraan untuk USD/CHF juga benar. Titik 0.9940 diindikasikan sebagai resistensi terdekat. Seperti yang diperkirakan oleh 60% ahli dan 75% indikator, pasangan ini pulih dari tingkat ini dan pergi ke selatan. Titik 0.9800 diidentifikasikan sebagai target, dan pasangan tersebut membeku di dekatnya pada akhir minggu.
Adapun prakiraan untuk minggu depan, meringkas pendapat analis dari sejumlah bank dan perusahaan pialang, serta prakiraan yang dibuat berdasarkan berbagai metode analisis teknis dan grafis, dapat kami katakan sebagai berikut:
- Sebanyak 65% dari para ahli memprediksi pelemahan dolar lebih lanjut dan pertumbuhan EUR/USD menjadi setidaknya 1.2000. Tingkat resistensi selanjutnya adalah 1.2045 dan 1.2090, yang merupakan puncak Agustus. Kedua analisis grafis dan 100% indikator tren setuju dengan perkiraan ini. Sedangkan untuk osilator, sebanyak hampir sepertiga dari sinyal menyatakan pasangan telah jenuh beli. Sebanyak 35% analis sedang membicarakan kemungkinan koreksi ke bawah, yaitu menurut mereka, pasangan bisa jatuh ke dukungan di 1.1855, dan jika terjadi terobosan, ke area 1.1800;
- Sebanyak 70% ahli, analisis grafis pada D1, dan 100% indikator setuju bahwa dolar juga akan terus turun relatif terhadap pound Inggris. Dalam pandangan mereka, tren kenaikan GBP/USD yang dimulai pada Januari 2017 akan berlanjut, dan pasangan akan tergesa-gesa ke tingkat tinggi bulan September di zona 1.3650. Resistensi terdekat adalah 113.25.
Perkiraan alternatif, didukung oleh 30% analis, menunjukkan bahwa, setelah mencapai batas atas "musim gugur" saluran jangka menengah 1.3035-1.3335, pasangan tersebut harus kembali ke Titik Pivot di 1.3200;
- Pelemahan dolar, menurut 70% ahli, juga akan memperhatikan USD/JPY. Target pasangan ini berada di area 110.00-110.50. Namun, dalam jangka menengah, terjadi perubahan gambaran, dimana sebanyak 65% analis memilih kenaikan pasangan ini menjadi 112.00-113.45, dan kemudian ke 114.45. Analisis grafis dan beberapa osilator pada D1 juga bersaksi mendukung pengembangan semacam itu;
- Ke selatan dan hanya ke selatan, inilah apa yang disarankan oleh sebesar 70% ahli, analisis grafis pada D1, 100% indikator tren, serta 80% osilator pada H4 dan D1. Tingkat dukungan adalah 0.9750, 0.9675 dan 0.9560.
Sedangkan untuk analisis grafis, ia menggabungkan 20% osilator dalam menunjukkan bahwa sebelum jatuh, pasangan ini sementara dapat naik ke 0.9865.
Pada akhirnya, sebesar 30% analis sangat tidak setuju dengan pendukung pasar turun tersebut, dimana menurut mereka, pasangan ini diperkirakan akan kembali ke 1.0000 dalam waktu dekat.
Roman Butko, NordFX
Kembali Kembali