Prakiraan Forex untuk EURUSD, GBPUSD, USDJPY, dan USDCHF untuk tanggal 8 - 12 Januari 2018

Pertama, ulasan dari prakiraan minggu lalu:

  • Pasar rupanya masih berada dalam suasana liburan musim dingin. Oleh karena itu, pasangan EUR/USD menghabiskan lima hari di saluran lateral yang sangat sempit yaitu 1.2000-1.2085 dan menyelesaikan periode lima hari di tempat yang sama di mana ia dimulai pada 1.2030;
  • Sulit untuk membayangkan peningkatan mingguan 40 poin sebagai pertumbuhan yang serius. Sebaliknya, ini merupakan tren lateral sekali lagi, yang untuk GBP/USD berada di koridor 1.3493-1.3611. Tidak seperti EUR/USD, lebar ini setidaknya sedikit melebihi 100 poin;
  • USD/JPY tumbuh sebesar 40 poin juga, menunjukkan keinginannya untuk tetap berada di koridor 112.00-113.75 untuk sementara waktu. Inilah bacaan analisis grafis yang kami umumkan seminggu yang lalu. Setelah dengan cepat mencapai batas bawah kisaran ini pada hari Senin 2 Januari, pasangan berbalik dan naik ke 113.30 pada hari Jumat 5 Januari. Setelah itu, diikuti lambungan sebesar 25 poin, dan pasangan membeku di zona 113.05;
  • Tren lateral klasik juga ditunjukkan oleh USD/CHF, dimana hal ini melambangkan 0.9745 sebagai Titik Pivot. Minimal minggu ini berada di 0.9698, dengan maksimum 99 poin di 0.9797.

 

Adapun prakiraan untuk minggu depan, meringkas pendapat analis dari sejumlah bank dan perusahaan pialang, serta prakiraan yang dibuat berdasarkan berbagai metode analisis teknis dan grafis, dapat kami katakan sebagai berikut:

  • EUR/USD saat ini berada di zona penunjuk, yaitu di perbatasan antara tinggi dua tahun di musim panas/musim gugur mulai 2017, dan titik terendah pada bulan Juni 2010 dan Juli 2012. Hal ini terlihat jelas pada grafik W1 dan MN. Zona ini dapat menjadi "Barrier of the Decade" atau sebagai penghalang dalam dekade ini; dimana pasangan yang bergerak dari situ akan bergantung pada peristiwa ekonomi dan politik utama. Hal ini tidak, bagaimanapun, diharapkan minggu ini. Itulah sebabnya pendapat para ahli saat ini terbagi hampir sama.
    Sebanyak 55% di antaranya, didukung oleh analisis grafis dan osilator pada D1, berpikir bahwa pasangan tersebut akan mencoba lagi menembus resistensi di 1.2100 dan kemudian naik ke area 1.2150-1.2200. Sedangkan untuk 45% sisanya, menurut mereka, pasangan ini akan turun ke Titik Pivot pada musim panas/musim dingin 2017 (1.1830). Hal ini kemudian akan berpotensi pergi lebih jauh lagi, ke batas bawah di 1.1550-1.1650.
    Perlu dicatat bahwa dalam jangka menengah, jumlah pendukung skenario bearish atau pasar turun, mengandalkan menguatnya dolar, meningkat dari 45% menjadi hampir 70%;

 

  • Sedangkan untuk GBP/USD, sebagian besar analis (85%) memilih jatuhnya pasangan ini. Dukungan terdekat adalah 1.3400, targetnya adalah 1.3300.
    Hanya 15% dari sisi analis dengan skenario alternatif, bersama dengan hampir 100% indikator tren dan osilator. Mereka menunjukkan ketinggian 1.3655 dan berpikir bahwa pasangan hanya akan mencapai selatan setelah mencapai ketinggian ini;
  • USD/JPY. Analisis grafis pada D1 masih menarik kelanjutan koridor lateral. Namun, seolah mengantisipasi akhir liburan Tahun Baru, perkiraan volatilitas pun diperbarui, dengan batas koridor diperluas dari 112.00-113.75 menjadi 111.60-114.40.
    Ingatlah bahwa zona 111.60 adalah Titik Pivot dari kanal jangka menengah 108.00-114.75, di mana pasangan ini sepanjang tahun lalu. Sebanyak 65% ahli sepakat bahwa situasi ini akan berlanjut
    Setelah ini, harus diikuti dengan lambungan. Jika pasangan berhasil menembus batas atas saluran, targetnya akan maksimal 2016, 118.60. Kemungkinan ini tidak dikesampingkan oleh sebanyak 55% analis;
  • Pasangan terakhir dari ulasan kami adalah USD/CHF. Periode Tahun Baru ini segera mengingatkan kita akan "Black Thursday" atau Kamis Hitam pada tanggal 15 Januari 2015. Kemudian, karena keputusan oleh Bank Sentral Swiss, pasangan tersebut langsung jatuh dari 1.0200 menjadi 0.6700, kehilangan sekitar 35% nilainya. Namun, dalam dua bulan saja dalat pulih sepenuhnya, yang sekali lagi membuktikan impulsif spekulatif pasar.
    Sedangkan untuk ramalan untuk waktu dekat, seperti pekan lalu, sekitar 65% ahli percaya bahwa pasangan tersebut akan dapat menerobos dukungan 0.9730 dan jatuh ke zona 0.9600-0.9650. Lambungan harus terjadi kemudian, dan pasangan harus kembali ke paritas di 1.0000.

 

NordFX menawarkan Anda kesempatan unik untuk menukar mata uang kripto (bitcoin, Litecoin, dan Ethereal) dengan leverage 1: 1000!

Sebaran atau spread minim, pembukaan akun hanya dalam 1 menit. 

 

Roman Butko, NordFX

Kembali Kembali
Situs web ini menggunakan cookie. Pelajari lebih lanjut tentang Kebijakan Cookie kami.